Powered By Blogger

Resep Masakan Kue Putu

Di zaman sekarang ini, sudah banyak makanan yang aneh - aneh. Tapi makanan yang satu ini sudah jarang di kalangan masyarakat, biasanya kalau malam-malam ada bunyi suara yang unik dari penjual kue putu, tapi sayangnya sekarang sudah jarang. Tapi jangan risau, kini kita sudah bisa membuatnya sendiri. Langsung saja di baca.

Bahan-bahan yang di siapkan:
  • tepung beras 800 gram
  • air bersih 600 ml
  • daun pandan 6 lembar
  • garam 1 sendok teh
  • gula merah 250 gram ,sisir hingga halus
Berikut Bahan-bahan Taburan antara lain :
  • Siapkan 300 gr daging kelapa setengah tua,parut hingga halus
  • garam 1 sendok teh
  • (Campurkan dan kukus sampai matang)
Langkah-langkah dalam membuat kue putu :
  1. Pertama campurkan daun pandan,air dan garam,kemudian anda Rebus hingga mendidih,lalu anda angkat,dan simpan di bawah,Tunggu sampai hangat.
  2. Selanjutnya anda masukan air pandan ke dalam tepung terigu yang ada di dalam wadah.Lalu anda aduk dan olah hingga sama rata.
  3. Berikutnya anda Saring adonan tersebut sedikit demi sedikit sehingga menjadi halus.
  4. Kemudian anda masukkan adonan yang sudah di saring  kedalam cetakan bambu.Lalu gunakan daun pandan sebagai alas.
  5. Lalu anda Lubangi bagian tengah adonan tersebut,selanjutnya anda masukkan gula jawa sesuai selera anda atau secukupnya. Lalu anda tutupi sisanya dengan adonan tepung beras sampai cukup terpenuhi,kemudian olah hingga rata.
  6. Berikutnya anda ambil panci sebagai kukus,lalu anda letakan cetakan yang sudah berisi ke dalam adonan putu,pastikan cetakan berdiri. Anda pastikan juga di atas lubang kukusan
  7. Kemudian anda Kukus hingga matang,Lalu angkat dan keluarkan kue.selanjutnya anda simpan di atas piring mendatar
  8. Terakhir anda taburi kue Putu dengan parutan kelapa.
Pasti kalian ingin mencobanya dirumah kan.?? Semoga berhasil membuat kue putu nya. Terimakasih sudah berkunjung di blog yang sederhana ini. Semoga Info ini Berkah dan Manfaat.


- Dilarang meninggalkan link pada kolom komentar (kecuali diperlukan).
- Dimohon untuk tidak melakukan spam
- Berkomentarlah secara etis
- Mohon maaf apabila kami tidak sempat membalas komentar Anda
- Terimakasih atas komentar Anda yang relevan
EmoticonEmoticon