Powered By Blogger

Manfaat Puasa Untuk Diri Kita



     Manfaat Puasa Untuk Kesehatan Jasmani | ternyata puasa bukan hanya mendapatkan pahala karena memang terdapat banyak sekali manfaat yang akan kita dapatkan ketika menjalankan ibadah puasa ini, para ahli medis juga sudah melakukan penelitian sedemikian rupa dan ternyata manfaat puasa untuk kesehatan jasmani atau kesehatan tubuh manusia itu banyak sekali manfaatnya, dan juga tidak ditemukan efek-efek yang akan merugikan tubuh apabila menjalankan puasa ini, dan dari hasil-hasil penelitian yang terus diteliti selama puluhan tahun dapat kita simpulkan kalau puasa itu memiliki banyak manfaat yang akan membuat tubuh kita sehat.

     Namun memang tidak semua orang bisa menjalani puasa, ada beberapa orang yang memang sakit dan dalam keadaan tertentu sehingga harus berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu ketika akan menjalankan puasa, dan memang diislam juga sudah jelas aturannya kalau puasa boleh tidak dilakukan ketika dalam beberapa kondisi yang memang tidak memungkinkan untuk melaksanakan ibadah dan bisa diganti pada hari lain atau dengan cara memberi makan orang miskin, dan pada bulan ramadhan yang setiap tahunnya datang dan mewajibkan umat muslim untuk melaksanakan ibadah ini juga dianggap sebagai bulan yang memiliki banyak sekali berkah dan juga manfaatnya, untuk semua orang muslim yang sehat dan juga sudah baligh memang sudah diwajibkan untuk melaksanakan ibadah puasa ini dan memang terdapat banyak hikmah dalam puasa ini bukan hanya mendapatkan pahala yang banyak namun juga dalam masalah kesehatan juga sangatlah memiliki banyak manfaat
 
     Dan Allah memang berjanji untuk memberikan berkah pada orang yang melaksanakan ibadah puasa ini seperti sabda Nabi Muhammad SAW yang sudah diriwayatkan oleh Ibnu Suny dan juga Abu Nu’aim ( “Berpuasalah Maka Kamu Akan Sehat” ), dan dengan melaksanakan ibadah puasa ini maka kita akan mendapatkan manfaat baik itu dari kesehatan jasmani, rohani ataupun sosial namun kali ini kami akan berfokus membahas Manfaat Puasa Untuk Kesehatan Jasmani dan yang lainnya akan kami bahas di lain kesempatan, ada beberapa pakar nutrisi di dunia yang sudah mendefinisikan kalau puasa atau kelaparan {starvasi} yang mewajibkan kita untuk tidak mengkonsumsi nutrisi baik secara total ataupun sebagian dalam jangka waktu pendek atau panjang, sedangkan konsep puasa didalam islam itu adalah menahan diri dari makana dan juga minum serta melakukan hubungan suami istri dari mulai terbitya matahari sampai hingga terbenamnya matahari dan didasari dengan niat, jadi memang puasa itu memiliki perbedaan dengan starvasi biasa yang didefinisikan oleh pakar nutrisi.

Manfaat Puasa Untuk Kesehatan Jasmani

1. Tidak Membuat Pengasaman Didalam Darah

    Dalam sebuah penelitian melaksanakan Ibadah puasa di islam  itu menunjukan kalau asam amino teroksidasi secara perlahan sehingga tidak membuat zat keton tidak meningkat didalam darah, ini berarti berpuasa tidak akan membuat pengasaman dalam darah kita.

2. Tidak Memiliki Pengaruh Di Sel Darah Manusia

    Sel darah manusia itu tidak akan terpengaruh pada saat kita puasa, menurut penelitian memang orang yang berpuasa itu tidak memiliki perbedaan pada jumlah volume sel darah merah dan juga jumlah retikulosit , jadi hasilnya akan sama saja dengan orang yang tidak sedang berpuasa

3. Keseimbangan Katabolisme Dan Anabolisme

    Puasa itu berbeda dengan kondisi kelaparan atau starvasi menurut ilmu medis yang dapat mengganggu kesehatan pada tubuh kita, namun ketika kita berpuasa seperti yang dilakukan pada bulan ramadhan itu akan terjadi keseimbangan antara katabolisme dan juga anabolisme yang akan membuat asam amino dan beberapa zat lain membantu proses peremajaan sel dan juga komponennya akan menyuplai glukosan dan juga asam amino setiap hari, dan protein yang diperoleh ketika kita makan sahur dan juga buka puasa akan membuat tubuh kita akan memproduksi berbagai protein seperti albumin, fibrinogen dan juga globulin, sedangkan hal ini tidak akan terjadi ketika starvasi jangka panjang yang akan sangat membahayakan karena bisa terjadi sirosis hati , dan pada saat kita melaksanakan puasa hati masih dalam kondisi aktif dan baik sehingga sangat aman untuk tubuh kita.

4. Pengaruh Kepada Ibu Hamil Dan Menyusui

    Dan untuk ibu hamil dan menyusui memang para pakar penelitian medis juga sudah melakukan riset yang dilakukan pada afrika barat, mereka menemukan kesimpulan untuk kelompok ibu hamil dan juga yang sedang menyusui jika dibandingkan dengan kelompok wanita yang tidak hamil dan tidak juga menyusui itu tidak memiliki perbedaan yang signifikan dari kadar asam lemak bebas, glukosa serum, hormon tiroksin, alanin, glucagon, insulin, keton, trigliserol, dan beta hidroksi butirat.

5. Puasa Untuk Penderita Diabetes Type 2

    Penyakit diabetes memanglah penyakit yang sekarang ini paling banyak ditemui di masyarakat kita, namun para peneliti telah mengklaim bahwa puasa itu tidak akan mempengaruhi orang yang mengidap penyakit diabetes type 2 ini, karena tidak akan mempengaruhi hemoglobin glikosilat, protein gula dan juga protein glikosilat pada saat melaksanakan puasa, namun untuk penderita diabetes pada type lain perlu berkonsultasi kepada dokter terlebih dahulu, karena memang terdapat beberapa kondisi penderita diabetes yang tidak diperkenankan untuk puasa seperti orang yang sedang hamil, gagal ginjal dan juga jantung.

6. Pengaruh Pada Kelenjar Gondok

    Dan pada saat melaksanakan puasa itu terbukti tidak akan mempengaruhi fungsi dari kelenjar gondok manusia, dan pada saat diteliti pada penderita laki-laki memang tidak memiliki perbedaan antara tiroksin bebas, tironin triyodium, hormon perangsang gondok {TSH} dan juga plasma tiroksin {TS}

7. Manfaat Untuk Jantung

    Memang para pakar sudah menjelaskan kalau tidak terjadi perbedaan yang mencolok untuk orang yang sedang berpuasa ataupun sedang tidak berpuasa, bahkan ketika kita melaksanakan puasa tidak akan mempengaruhi metabolisme lemak, protein dan juga karbohidrat, walaupun memang terjadi sedikit peningkatan pada serum uria dan juga asam urat karena memang terkadang terjadi dehidrasi ringan yang didapati pada saat puasa, dan juga pada saat kita melaksanakan puasa terdapat peningkatan pada HDL dan juga apoprotein alfa 1. sedangkan penurunan LDL yang akan sangat bermanfaat untuk kesehatan jantung dan juga pembulu darah, dan dalam beberapa penelitian memang pada saat puasa terjadi penuruanan distribusi sirkadian yang ada di suhu tubuh, glisemia, melatonin , dan juga hormon kortisol dan secara langsung membuat puasa ini memang sangat berpengaruh untuk meningkatkan kesehatan kita.

8. Meningkatkan Kekebalan Tubuh

    Pada saat kita melaksanakan puasa ternyata terjadi peningkatan limfosit sampai 10 kali lipat, walaupun sel darah putih tidak mengalami perubahan namun sel T ini mengalami kenaikan yang cukup tinggi, dan pada penelitian terbaru yang dilakukan akhir-akhir ini memang pada saat puasa akan terjadi penurunan apo-betta dan juga menaikan kadar apo-alfa1 jika dibandingkan pada saat tidak berpuasa, dan dalam kondisi ini akan membuat kita akan terhindar dari serangan jantung dan juga pembulu darah jadi memanglah sangat baik Puasa Untuk Kesehatan Jasmani karena kekebalan tubuh kita akan meningkat.

9. Membuat Hidup lebih Panjang

    Manfaat Puasa Untuk Kesehatan Jasmani juga berpengaruh untuk hidup yang lebih panjang karena ada juga sebuah penelitian endokrinologi yang memberikan pernyataan kalau pola makan pada saat kita puasa itu memiliki sifat rotatif yang akan menjadi beban dalam asimilasi makanan yang ada dalam tubuh, dan kareha hal tersebut membuat penuruan insulin dan juga hormon sistem pencernaan dengan jumlah yang cukup banyak, dan penurunan beberapa hormon itu adalah salah satu dari rahasia untuk hidup lebih lama..

   Dan itulah beberapa Manfaat Puasa Untuk Kesehatan Jasmani pastinya masih banyak sekali manfaat lain yang bisa kita dapatkan selain dari masalah kesehatan yang ada pada tubuh kita, karena dengan berpuasa dari sisi agama kita akan mendapatkan pahala dan dari sisi medis kita akan mendapatkan tubuh yang jauh lebih sehat dan bisa terhindar dari berbagai penyakit yang mengincar kita setiap waktu.


- Dilarang meninggalkan link pada kolom komentar (kecuali diperlukan).
- Dimohon untuk tidak melakukan spam
- Berkomentarlah secara etis
- Mohon maaf apabila kami tidak sempat membalas komentar Anda
- Terimakasih atas komentar Anda yang relevan
EmoticonEmoticon